Search

Mohon Maaf, KRL dan Transjakarta Belum Operasi Normal Hari Ini

Jakarta, CNBC Indonesia - Membaiknya kondisi cuaca di sejumlah wilayah sepanjang hari Kamis (2/1/2020) hingga Jumat (3/1/2020) pagi ini membuat sejumlah moda transportasi umum bisa beroperasi secara lebih baik. Meski belum sepenuhnya berjalan normal.

Misalnya Commuter Line, ada beberapa penyesuaian yang masih dilakukan. Dikutip dari Akun Twitter Resmi PT Kereta Commuter Indonesia. Berikut update rute sepanjang hari ini hingga pukul 07.30 WIB.


KA 1530 (Ak-Boo) perjalanan KA dijalankan dari Sta Pasar Minggu.Rute Ak-Boo pemberangkatan selanjutnya dpt menggunakan KA 1721 - 1722 pemberangkatan dari St Angke pkl. 08:17 WIB.

- KA 1081 (Boo-Jakk) perjalanan KA dijalankan dari Sta Pasar Minggu.Rute Boo-Jakk pemberangkatan selanjutnya dpt menggunakan KA 1089 pemberangkatan dari St Bogor pkl. 07:47 WIB.

- KA 1616 (Ak-Boo) perjalanan KA dijalankan dari Sta Depok. Rute Ak-Boo pemberangkatan selanjutnya dpt menggunakan KA 1733 - 1734 pemberangkatan dari St Angke pkl. 09:58 WIB.

- KA 1611 (Mri-Ak) perjalanan KA dibatalkan, rute Mri-Ak pemberangkatan selanjutnya dpt menggunakan KA 1731 - 1732 pemberangkatan dari St Manggarai pkl. 08:00 WIB.

- KA 1612 (Ak-Dp) perjalanan KA dibatalkan, rute Ak-Dp pemberangkatan selanjutnya dpt menggunakan KA 1725 - 1726 pemberangkatan dari St Angke pkl. 09:29 WIB.

- KA 1615 (Mri-Ak) perjalanan KA dibatalkan, rute Mri-Ak pemberangkatan selanjutnya dpt menggunakan KA 1739 - 1740 pemberangkatan dari St Manggarai pkl. 08:55 WIB.

[Gambas:Video CNBC]

Lintas Duri - Tangerang PP, belum bisa melayani perjalanan KRL akibat genangan air, perjalanan hanya sampai Stasiun Batu Ceper dan perjalanan kembali menuju St Tangerang.

Perjalanan lintas Duri - Tangerang memang belum sepenuhnya normal. Kondisi serupa terjadi kemarin (2/1/2020). Bahkan, lebih tidak lebih baik karena bisa lebih jauh dua stasiun hingga Stasiun Kalideres sebelum kembali ke Stasiun Tangerang.

Dari Trans Jakarta, ada beberapa rute yang masih mengalami gangguan. Berikut update informasi yang dikutip dari Akun Twitter resmi PT. Transportasi Jakarta, @PT_TransJakarta

Koridor 3 : Kalideres - Pasar Baru saat ini stop operasi akibat tingginya genangan air.

Koridor 8 : Lebak Bulus - Harmoni mengalami perpendekan rute menjadi Lebak Bulus - Kedoya Assiddiqiyah terkait adanya genangan air di kawasan Kedoya Green Garden.

Koridor 9 : Pinang Ranti - Pluit dan Rute 9A : PGC - Pluit mengalami perpendekan rute menjadi Pinang Ranti - Grogol 2 terkait adanya genangan air di kawasan Latumeten St.Grogol.

Koridor 1,2,4,5,6,7,9,10,11,12, dan 13 dapat melayani pelanggan seperti biasa.

Koridor 3 dan rute 2A sampai saat ini masih belum dapat melayani pelanggan

Koridor 3: Kalideres - Pasar Baru sementara mengalami pengalihan rute terkait adanya genangan air di kawasan Daan Mogot. Untuk sementara tidak melewati halte Jembatan Baru sampai dengan halte Jelambar untuk kedua arahnya.

(gus)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2ZN4fni
January 03, 2020 at 03:00PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mohon Maaf, KRL dan Transjakarta Belum Operasi Normal Hari Ini"

Post a Comment

Powered by Blogger.