Search

Cari Gaji Rp 60 Jutaan? Coba Deh Incar Posisi di e-Commerce

Jakarta, CNBC Indonesia - Perusahaan e-commerce kini menjadi salah satu perusahaan yang paling banyak diincar para pencari kerja. Alasannya sederhana, peluang bertumbuh perusahaan tinggi dan gajinya yang tinggi.

Sektor e-commerce memang diprediksi akan tumbuh tinggi. Riset Google-Temasek memprediksi tahun 2025, ukuran pasar e-commerce Asia Tenggara akan tembus US$102 miliar. Tiga perusahaan yang berkontribusi besar membesarkan sektor ini adalah Lazada, Shopee dan Tokopedia.

Dalam sektor e-commerce, Indonesia cukup terdepan di kawasan Asia Tenggara. Nilai pasar e-commerce Indonesia mencapai US%12 miliar pada 2018 dan menyumbang lebih dari US$1 dari setiap US$2 yang dihabiskan di Asean. Pada 2025 nilai pasar e-commerce Indonesia akan mencapai US$53 miliar.

Untuk memaksimalkan peluang ini tentu para e-commerce yang beroperasi di Indonesia akan melakukan perekrutan karyawan baru dengan membuka lowongan kerja. Di Indonesia ada beberapa e-commerce besar yang beroperasi, yakni, Tokopedia, Lazada, Shopee, Bukalapak, JD.ID hingga JD.ID

Lembaga penelitian SDM, Kelly Services melansir beberapa pekerjaan yang akan banyak dibutuhkan di 2019 dalam laporan bertajuk "Indonesia 2019 Salary Guide". Dalam laporan tersebut disebutkan e-commerce Indonesia banyak butuh pegawai level menengah dengan erntan gaji yang ditawarkan hingga 60 juta.

Gaji Rp 60 Juta, Ini Lowongan Kerja Terbanyak di Tokopedia CsFoto: infografis/infografis Persaingan Toko Online di Indonesia/Aristya Rahadian Krisabella
Berlanjut ke halaman 2 >> Gaji dan Posisinya? (NEXT)
(dru)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2mviRbp
September 28, 2019 at 05:17PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cari Gaji Rp 60 Jutaan? Coba Deh Incar Posisi di e-Commerce"

Post a Comment

Powered by Blogger.