Search

Pasar SUN Diprediksi Positif, Tenor Panjang Siap Diburu!

Jakarta, CNBC Indonesia - Pasar obligasi rupiah pemerintah diprediksi masih akan menguat tetapi secara terbatas hari ini, Selasa (15/10/2019). Adapun porsi surat utang tenor panjang diprediksi akan lebih diminati investor karena dipicu ekspektasi damai dagang Amerika Serikat (AS)-China.

Associate Director Research & Investment
PT Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus dan tim menilai surat utang negara (SUN) tenor panjang akan mengalami kenaikan penawaran di pasar dibandingkan dengan tenor pendek. Ekspektasi damai dagang tentunya akan membuat tenor panjang akan lebih seksi dibanding tenor pendek.

"Obligasi jangka pendek tentu masih diminati, tetapi porsinya akan berkurang," ujar Nico dan tim dalam riset pagi ini.

Meskipun damai dagang sudah melewati fase pertama, China masih meminta lebih banyak poin dalam perundingan selanjutnya yaitu pembatalan rencana pengenaan tarif impor tambahan yang berencana diaktifkan pemerintah pada Desember nanti. 

Selain itu, Beijing juga akan memastikan bahwa hasil perundingan kedua raksasa ekonomi dunia tersebut haruslah setara dan tidak merugikan kubunya. Faktor sentimen negatif itu juga diprediksi akan membuat tren positif sejak akhir pekan lalu tersebut akan terbatas.

Nico mengatakan faktor negatif lain yang akan dicermati pelaku pasar hari ini adalah kembali memanasnya kondisi politik dan keamanan AS-Turki.

Di sisi positif, faktor yang akan mendukung aksi beli pelaku pasar obligasi hari ini adalah pernyataan Bank Indonesia bahwa defisit transaksi berjalan (current account deficit/CAD) kuartal III-2019 akan berada pada rentang 2,5%-3%. Badan Pusat Statistik (BPS) juga dijadwalkan merilis neraca perdagangan pada Selasa ini.

Salah satu pendukung utamanya adalah aliran dana investor asing ke pasar obligasi yang sudah mencapai Rp 140,57 triliun hingga 10 Oktober kemarin, yang mencerminkan porsi 38,46% dari total beredar Rp 2.687 triliun.

Angka itu sekaligus mencetak rekor kepemilikan asing tertinggi baru, yang baru saja mengalahkan rekor sebelumnya yang terjadi secara hampir beruntun dalam 2 pekan terakhir.
TIM RISET CNBC INDONESIA
(irv/tas)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/32mPwQs
October 15, 2019 at 03:19PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pasar SUN Diprediksi Positif, Tenor Panjang Siap Diburu!"

Post a Comment

Powered by Blogger.