Search

840 Rumah di Jember Terkena Banjir - beritajatim

Jember (beritajatim.com) – Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Jember, Jawa Timur, mencatat ada 16 lokasi yang tersebar di 16 desa dan kelurahan di delapan kecamatan terdampak banjir, longsor, dan angin kencang, Jumat (21/2/2020).

“Tiga rumah rusak sedang, dua tembok pembatas perumahan roboh, jembatan jalur lintas selatan ambles, dan 840 rumah terdampak banjir,” kata Kepala Bidang Kedaruratan Bencana dan Logistik BPBD Jember Heru Widagdo, Sabtu (22/2/2020).

Tanah longsor terjadi Lingkungan Mojan RW 02, Kelurahan Bintoro (Kecamatan Patrang), Dusun Rayap RT04 RW12, Desa Kemuninglor; Dusun Kupangkrajan, Desa Darsono (Kecamatan Arjasa); Perum Villa Tegal Besar, Kelurahan Tegal Besar; Perum Bumi Mangli, Kelurahan Mangli (Kecamatan Kaliwates).

Banjir terjadi di jalan raya Jember – Lumajang, Desa Klatakan, (Kecamatan Tanggul); Dusun Satrean, Dukuhsia, Tempean, dan Gudangkarang, Desa Rambigundam, Desa Nogosari (Kecamatan Rambipuji); Dusun Tunggangan RT 01 RW20,  Desa  Yosorati, Desa Sumberagung (Kecamatan Sumberbaru); Kelurahan Jemberlor, Kecamatan Patrang; Dusun Pondok Rampal, Desa Pondok Joyo, Kecamatan Semboro; Dusun Krajan, Desa Langkap, Kecamatan Bangsalsari.

Ketinggian air bermacam-macam. Tiga rumah terdampak banjir setinggi 5-15 centimeter di jalan raya Jember-Lumajang. Sementara itu di Perum Bumi Mangli, dua rumah terencam air setinggi 10-30 centimeter. Tembok pembatas perumahan sepanjang 30 meter pun roboh. Tembok pembatas perumahan di Perum Villa Tegal Besar sepanjang 20 meter juga roboh dan mengakibatkan 10 rumah terancam rusak.

Jumlah rumah yang kebanjiran terbanyak di Dusun Pondok Rampal, Desa Pondok Joyo, Kecamatan Semboro. Ada 600 unit rumah di sana. Sementara ada 140 rumah terdampak di Desa Rambigundam, 71 rumah di Desa Yosorati, 9 rumah di Jember Lor, dan 14 rumah di Desa Nogosari.

Angin kencang juga menyasar bengkel mobil di Kelurahan Baratan, Kecamatan Arjasa. Sebuah rumah roboh di Lingkungan Kauman, Kelurahan Kepatihan, Kecamatan Kaliwates, dan sebuah jembatan jalur lintas selatan di Desa Paseban, Kecamatan Kencong, ambles.

“Saat ini banjir di beberapa daerah sudah surut. Tim BPBD bersama relawan membersihkan rumah warga di di Desa Rambigundam, Kecamatan Rambipuji membersihkan rumah warga dan mendistribusikan air bersih,” kata Heru. Distribusi bantuan kepada korban yang terdampak semalam akan kembali dilakukan hari ini. [wir/ted]

Let's block ads! (Why?)



"rumah" - Google Berita
February 22, 2020 at 12:48PM
https://ift.tt/39YggKu

840 Rumah di Jember Terkena Banjir - beritajatim
"rumah" - Google Berita
https://ift.tt/35A6ag5
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "840 Rumah di Jember Terkena Banjir - beritajatim"

Post a Comment

Powered by Blogger.