Search

Tak Perlu Beli, Gado-gado Bisa Dibuat di Rumah - Indozone.id

INDOZONE.ID - Untukmu yang bosan dengan makanan berbahan dasar daging dan ingin memakan menu sehat, kamu bisa mengganti menu makanmu dengan sayur-sayuran, seperti gado-gado.

Biasanya, gado-gado bisa dibeli di warung atau kaki lima. Padahal, kamu juga bisa membuatnya lho!

Bahan-bahan:

  •  5 buah tahu putih (bumbui terlebih dahulu, goreng, tiriskan)
  • 1 papan tempe, potong (bumbui terlebih dahulu, goreng, tiriskan)
  • 100 gram toge rebus
  • 200 gram kol iris rebus
  • 3 buah wortel iris rebus
  • 1 ikat kangkung rebus
  • 1 ikat bayam rebus
  •  2 buah timun

Bahan-bahan Bumbu Halus:

  • 5 buah cabai merah besar (buang bijinya)
  • 5 buah cabai rawit
  • 4 siung bawang putih
  •  4 cm kencur
  • ½ sdt terasi bakar
  •  3 lembar daun jeruk (buang tulangnya)

Bahan-bahan Bumbu Kacang:

  •  200 gram kacang tanah goreng, haluskan
  • 3 sdm kecap manis
  • 600 ml santan (1/4 butir kelapa)
  • 1 sdt garam halus
  •  3 sdt gula merah sisir
  • 2 ½ sdt air asam jawa

Bahan-bahan Pelengkap:

  • Bawang goreng
  • Kerupuk
  •  Emping
  • Telur rebus

Cara Membuat:

  •  Letakkan seluruh bahan-bahan sayuran, tahu dan tempe goreng pada satu wadah.
  •  Panaskan minyak dengan api sedang, tumis bumbu halus bersama daun jeruk sampai harum kemudian masukkan bahan-bahan bumbu kacang secara berurutan, masak hingga mendidih, angkat.
  • Tuangkan campuran bumbu kacang yang telah dimasak ke dalam wadah berbeda.
  • Siapkan piring untuk tiap porsinya yang berisi sayuran, tahu, tempe, dan telur rebus, lalu tuangkan campuran bumbu kacang di atasnya.
  • Tambahkan dengan taburan bawang goreng, kerupuk dan juga emping.

Gado-gado nikmat ini siap menjadi menu makanan sehatmu!

Artikel Menarik Lainnya:


 

Let's block ads! (Why?)



"rumah" - Google Berita
February 01, 2020 at 04:20PM
https://ift.tt/2S9Jv5r

Tak Perlu Beli, Gado-gado Bisa Dibuat di Rumah - Indozone.id
"rumah" - Google Berita
https://ift.tt/35A6ag5
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tak Perlu Beli, Gado-gado Bisa Dibuat di Rumah - Indozone.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.