Bank Indonesia (BI) kembali merilis laporan Survei Harga Properti Residensial hari ini, Rabu (12/2/2020). Secara tahunan Indeks Harga Properti Residensial (IHPR) mencatatkan pertumbuhan 1,77% (yoy), lebih lambat dari kuartal III-2019 (1,8%yoy) dan periode yang sama tahun sebelumnya (2,95%yoy).
Indeks Harga Properti Residensial (IHPR)
Sumber : Bank Indonesia |
Untuk jenis rumah yang mengalami peningkatan IHPR adalah rumah sedang sementara untuk jenis rumah kecil mengalami perlambatan. Pertumbuhan IHPR untuk rumah tipe sedang meningkat dari 0,3% (yoy) menjadi 0,32% (yoy).
Sementara untuk jenis rumah tipe kecil, angka IHPR mengalami perlambatan dari 2,92% (yoy) pada kuartal sebelumnya menjadi 2,83% (yoy). Untuk rumah tipe besar melambat dari 1,07% (yoy) menjadi 1,03% (yoy).
IHPR Rumah Kecil
Sumber : Bank Indonesia |
IHPR Rumah Sedang
Sumber : Bank Indonesia |
IHPR Rumah Besar
Sumber : Bank Indonesia |
Indeks Harga Konsumen untuk Biaya Tempat Tinggal
Sumber : Bank Indonesia |
Hasil survei menunjukkan bahwa penjualan properti residensial pada kuartal IV secara kuartalan mengalami kontraksi sebesar 16,33% (qtq), turun dari 16,18% (qtq) pada kuartal sebelumya. Penurunan penjualan terjadi pada seluruh tipe rumah.
Penjualan Properti Residensial
Sumber : Bank Indonesia |
Menurut responden, suku bunga KPR yang tinggi masih jadi faktor yang utama yang menyebabkan pertumbuhan penjualan properti residensial masih terhambat. Maklum karena dalam survei ini lebih dari 70% pembeli properti menggunakan sumber pendanaan dari KPR.
Berdasarkan laporan bulanan bank umum, rata-rata suku bunga KPR pada kuartal IV-2019 per Desember 2019 sebesar 9,12%, lebih rendah dibandingkan 9,34% pada kuartal sebelumnya.
Bunga KPR Perbankan
|
Jika dilihat berdasarkan wilayah, pertumbuhan IHPR yang tertinggi secara tahunan terjadi di kota Medan dan diikuti oleh Manado. BI memperkirakan untuk kuartal pertama tahun 2020, IHPR masih tumbuh terbatas ( 0,43% qtq dan 1,66% yoy).
Kenaikan Harga Properti Residensial Berdasarkan Wilayah
Sumber : Bank Indonesia |
TIM RISET CNBC INDONESIA (twg/twg)
"rumah" - Google Berita
February 12, 2020 at 12:34PM
https://ift.tt/2SkJJIz
Penjualan Properti Drop, Harga Rumah Naik karena Bunga Tinggi - CNBC Indonesia
"rumah" - Google Berita
https://ift.tt/35A6ag5
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Penjualan Properti Drop, Harga Rumah Naik karena Bunga Tinggi - CNBC Indonesia"
Post a Comment