Search

Jokowi akan Resmikan Tol Pandaan-Malang, Begini Penampakannya

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan meresmikan Tol Pandaan-Malang Seksi 1-3, Senin (13/5/2019). Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, telah meninjau kesiapan peresmian pada Minggu (12/5/2019).

Menurut Basuki Seksi 1-3 sepanjang 30,6 Km sudah rampung sepenuhnya. Dengan demikian, pembangunan Tol Pandaan-Malang menyisakan Seksi 4-5 sepanjang 7,9 Km.

"Mudah-mudahan keseluruhan ruas tol Pandaan - Malang bisa selesai lebih cepat[...] Apabila seksi 4-5 selesai bisa langsung dioperasikan saja (tidak perlu diresmikan lagi)," kata Basuki melalui keterangan resmi yang dikutip CNBC Indonesia, Senin (13/5/2019).

Hari Ini, Jokowi Resmikan Tol Pandaan-MalangFoto: Kementerian PUPR
Adapun Seksi 4-5 saat ini masih dalam tahap konstruksi dan ditargetkan selesai November 2019. Setelah diresmikan Jokowi, Seksi 1-3 langsung bisa digunakan secara gratis.

"Ruas tol ini sudah sangat ditunggu masyarakat, karena itu kita percepat pemanfaatannya, termasuk untuk mendukung kelancaran arus mudik 2019," imbuh Basuki.

Sementara Dirjen Bina Marga Sugiyartanto mengatakan, Seksi 4 sepanjang 4,8 Km dapat dibuka fungsional pada saat mudik Lebaran. Sejauh ini progresnya sudah 87% dan sudah cukup untuk bisa dipakai secara fungsional.

"Hanya saja gerbang keluarnya di Pakis tidak terlalu besar sehingga akan diatur sebagian bisa keluar di Pakis sebagian keluar di Singosari," beber Sugiyartanto.

Sementara itu, konstruksi Tol Pandaan-Malang Seksi 5 sepanjang 3,1 Km sempat tertunda karena ditemukannnya situs budaya. Kini, pihaknya tengah melakukan pergeseran trase sejauh 17 meter dari trase awal.

Kementerian PUPR mengklaim bahwa Tol Pandaan-Malang dapat mempercepat waktu tempuh dan mengurangi biaya mobilisasi orang serta barang antara Surabaya dan Malang.

Hari Ini, Jokowi Resmikan Tol Pandaan-MalangFoto: Kementerian PUPR

Selain itu, tol ini juga diharapkan semakin menunjang sektor pariwisata seperti kawasan wisata dan taman safari Prigen, kebun teh Wonosari, Candi Singosari dan kawasan wisata Batu. Tol Pandaan-Malang juga akan meningkatkan akses bagi Kawasan Ekonomi Khusus Singosari dan Bandara Sultan Abdul Rachman Saleh.

Pengguna jalan tol Pandaan-Malang akan disuguhi pemandangan alam pegunungan salah satunya di gerbang tol Lawang yang memiliki pemandangan menawan dari Gunung Arjuno.

Hari Ini, Jokowi Resmikan Tol Pandaan-MalangFoto: Kementerian PUPR

Adapun untuk memecah menumpuknya kendaraan, pada exit Singosari juga tengah dikerjakan pembangunan Underpass Karanglo. Underpass ini membagi kendaraan yang keluar Singosari menuju Batu sehingga tidak menimbulkan kemacetan.

Pembangunan Underpass Karanglo merupakan bagian dari pekerjaan pembangunan Tol Pandaan-Malang Seksi 3. Secara keseluruhan, pembangunan Tol Pandaan-Malang biaya investasi sebesar Rp 5,9 triliun.

Hari Ini, Jokowi Resmikan Tol Pandaan-MalangFoto: Kementerian PUPR
(hps/hps)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Hfulr4
May 13, 2019 at 03:36PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jokowi akan Resmikan Tol Pandaan-Malang, Begini Penampakannya"

Post a Comment

Powered by Blogger.