Search

Jual Teknologi Jam Pintar ke Google, Saham Fossil Meroket

Jakarta, CNBC Indonesia- Raksasa teknologi Google mengumumkan baru-baru ini telah membeli salah satu teknologi canggih dari Fossil.

Merek jam tangan legendaris dan mewah itu telah menjual teknologi jam tangan pintarnya senilai US$ 40 juta atau Rp 567 miliar. Pemberitaan penjualan ini bikin saham Fossil meroket sampai 8%. 


Dalam pernyataannya, Google mengaku tengah berkomitmen mengembangkan portofolio beragam jam tangan pintar dan mendukung kebutuhan yang terus berkembang. 

Penambahan teknologi ini juga untuk meningkatkan performa Google untuk menjangkau kebutuhan konsumen yang mencari vitalitas dalam perjalanan.

"Penambahan teknologi dan tim Fossil Group ke Google menunjukkan komitmen kami terhadap industri produk yang dapat dikenakan dengan memungkinkan portofolio beragam jam tangan pintar dan mendukung kebutuhan yang terus berkembang dari konsumen " kata Stacey Burr, wakil presiden manajemen produk, Wear OS by Google, dikutip dari CNBC International, Jumat (17/1/2018)

Fossil sendiri adalah salah satu merek ternama yang terus merancang jam tangan pintar dengan menjalankan perangkat lunak Google Wear OS, yang bersaing dengan Apple Watch.

Jual Teknologi Jam Pintar ke Google, Saham Fossil Meroket Foto: World Economic Forum

Tapi, merek ini terus berjuang untuk mendapatkan pasar dan konsumen. Untuk kerjasama ini, Fossil mengharapkan  transaksi bisa tuntas ditutup pada Januari. (gus)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Hjmzi8
January 18, 2019 at 09:18PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jual Teknologi Jam Pintar ke Google, Saham Fossil Meroket"

Post a Comment

Powered by Blogger.