
Data perdagangan menunjukkan, saham BOLA dibuka di harga Rp 175/saham. Sementara Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat 0,15% ke 6.259,54..
Selama ini, sistem auto rejection di bursa diatur dengan batasan maksimal naik dan turun dalam sehari sebesar 35% bagi saham dengan rentang harga Rp 50-Rp 200, sebesar 25% bagi saham dengan rentang Rp 200-Rp 5.000, dan 20% bagi saham dengan rentang harga di atas Rp5.000.
Adapun pada saat listing perdana, berlaku dua kali lipatnya yakni masing-masing 70% untuk Rp 50-Rp 200, 50% untuk harga saham rentang Rp 200-Rp 5.000, dan 40% untuk saham di atas Rp 5.000. Dengan demikian, saham BOLA kena ARA atau auto rejection atas.
Induk usaha klub Bali United ini menawarkan sebanyak 2 miliar atau 33,33% sahamnya ke publik melalui mekanisme penawaran umum saham perdana (initial public offering/IPO). Dengan demikian perusahaan akan memperoleh dana senilai Rp 350 miliar.
Dana ini akan digunakan untuk belanja modal seperti pengembangan fasilitas, perekrutan pemain atau pelatih, penyelenggaraan acara, pengembangan akademi dan ekspansi outlet Bali United Store.
Kegiatan utama perusahaan saat ini dibagi dalam tiga segmen, mencakup manajemen klub sepak bola profesional, sport agency dan kafe atau restoran.
Sepanjang tahun lalu, perusahaan yang dimiliki oleh Pieter Tanuri ini berhasil membukukan pertumbuhan pendapatan hingga 119,42% year-on-year (YoY) menjadi Rp 115,2 miliar. Pendapatan tahun lalu dapat tumbuh fantastis karena ada peningkatan harga tiket yang naik hampir 43% menjadi Rp 50.000.
Terlebih lagi sepanjang tahun 2018, jumlah penonton dan pertandingan yang dilangsungkan juga meningkat cukup signifikan. Aktivitas bisnis pada manajemen klub sepak bola termasuk di dalamnya pengelolaan, akademi sepak bola usia muda, penjualan jersey dan merchandise klub.
Adapun untuk bisnis sport agency meliputi penyediaan sponsor, video streaming pertandingan sepak bola, dan pembuatan video iklan sponsor.
Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek yakni PT Kresna Sekuritas dan PT Buana Capital Sekuritas Indonesia.
http://bit.ly/2KklWFF
June 17, 2019 at 04:13PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "'Merumput' di BEI, Saham Bali United Kena Auto Reject Atas!"
Post a Comment