Search

Gara-gara Prank, Izin Terbang Pesawat Kecil Vincent Dicabut

Jakarta, CNBC Indonesia - Para fans Pilot Captain Vincent Raditya tengah bersedih. Pasalnya, izin terbang khusus pesawat single engine miliknya dicabut Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Tenang, izin ini hanya khusus pesawat single engine seperti Cessna 172 bukan Airbus A320 dan sejenisnya.

Vincent merupakan youtuber yang kerap menunjukkan konten saat dirinya terbang. Bagaimana cerita pencabutan izin Vincent?

Pilot Batik Air, maskapai milik Lion Group ini sempat mengerjai atau 'prank' pesulap Limbad.


Vincent yang memiliki 2,1 juta subscriber di Youtube bulan lalu mengunggah video berjudul 'PRANK !! LIMBAD BUKA SUARA AKHIRNYA - 0 Gravitasi - SATU2nya ( NO CLICK BAIT )'. Di video tersebut, dia mengajak Limbad untuk naik pesawat Cessna 172 dan mempraktikkan zero gravity.

Prank dengan Limbad, Izin Terbang Pilot Vincent DicabutFoto: Captain Vincent Raditya saat terbang bersama Limbad (Screenshot Youtube Milik Vincent)

Video itu kemudian ramai di media sosial dan hingga saat ini sudah ditonton lebih dari 10,6 juta kali. Setelahnya, muncul pula video tanggapan dari youtuber top lainnnya, yaitu Deddy Cobuzier hingga Cameo Project.

Ternyata berdasarkan penelusuran, akhirnya terungkap bahwa Vincent telah dipanggil oleh Direktorat Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara (DKPPU) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pekan lalu. Usai pertemuan, Kemenhub mencabut lisensi penerbangan Captain Vincent Raditya untuk pesawat single engine.

"Benar," kata Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara Kemenhub Captain Avirianto, saat dikonfirmasi soal pencabutan izin Capt Vincent, Selasa (28/5/2019).

Dilansir detikcom, Avirianto mengatakan lisensi penerbangan Captain Vincent Raditya yang dicabut hanyalah untuk pesawat single engine. Dia tetap boleh menerbangkan pesawat jenis lainnya.

Prank dengan Limbad, Izin Terbang Pilot Vincent DicabutFoto: Vincent Raditya / Foto: Wisnu/detikTravel

Surat bernomor AV.402/0041/dkppu/v/2019 tersebut diteken Captain Avirianto pada Selasa (21/5/2019) lalu. Pencabutan lisensi itu dilakukan setelah ada investigasi rekaman video dan Captain Vincent Raditya dinyatakan melakukan 3 pelanggaran.

"Direktorat Jenderal Perhubungan Udara membatalkan otorisasi Aeroplane Class Rating untuk Single Engine Land di dalam ATPL 6702 atas nama Capt Vincent Raditya," demikian keterangan di surat tersebut.

Menurut Kemenhub, hal-hal yang dilakukan Captain Vincent Raditya di video zero gravity bersama Limbad itu membahayakan keselamatan penerbangan.

Captain Vincent Raditya sendiri mendapat banyak pertanyaan soal pencabutan lisensinya ini di media sosial. Dia lalu memberi penjelasan lewat video di Youtube.

"Benar, lisensi terbang saya dicabut untuk yang single engine," kata Vincent dalam videonya.

Dia mengapresiasi dukungan netizen yang tumpah ruah. Vincent mengaku ikhlas soal pencabutan lisensi ini dan akan tetap aktif membuat video di Youtube.

"Terlepas dari sanksi yang diberikan kepada saya, terima tidak terima, saya yang bisa saya lakukan, saya menerimanya dengan ikhlas dan lapang dada," ucapnya.

(dru)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/30KoNgd
May 29, 2019 at 02:25AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gara-gara Prank, Izin Terbang Pesawat Kecil Vincent Dicabut"

Post a Comment

Powered by Blogger.