Search

Sri Mulyani Komentari Poyuono yang Ajak Tak Bayar Pajak

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati akhirnya angkat bicara mengenai ajakan Wakil Ketua Umum Gerindra untuk tidak membayar pajak.

Hal ini dilakukan karena tidak menerima hasil hitungan Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang mengunggulkan pasangan calon presiden nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin.

Sri Mulyani mengatakan, semua warga negara Indonesia mempunyai kewajiban yang sama dalam membayar pajak.


"Sebenarnya negara ini negara kita sendiri yang kita cintai bersama, masalah perpajakan juga sudah diatur oleh konstitusi oleh undang-undang, jadi kalau mau menjaga negara ini bersama kita harus menjalankan kewajiban. Kita boleh meminta haknya tapi juga kewajiban dilakukan," ujarnya di Kemenkeu, Jakarta, Kamis (16/5/2019).

"Karena pada dasarnya harus menjaga kebersamaan, di dalam penyelenggaraan negara, dalam pemerintah, perekonomian, dan dari sisi jasa kemasyarakatan," tambahnya.

Menurutnya, hasil dari bayar pajak juga dinikmati oleh seluruh masyarakat tak terkecuali para partai politik. Masyarakat menikmati dengan fasilitas umum yang telah dibangun dan dirawat menggunakan uang pajak.

"Kalau anda tanya, uang pajak untuk apa untuk segala macam, dari mulai jalan raya, sekolah, rumah skit, kita bicara air, listrik, tentang seluruh aparat termasuk DPR, partai politik pun juga mendapat APBN jangan lupa," jelasnya.

Menurutnya, uang pajak digunakan untuk membiayai APBN yang di dalamnya ada disalurkan kepada para parpol dan anggota dewan. Bahkan anggota Dewan mendapatkan bagian dari APBN untuk individu.

"Karena mereka (Parpol) mendapatkan per kepala. Jadi kalau nggak mau membayar pajak, masa negaranya nggak jalan.," tegasnya.

(dru)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2W66YZs
May 17, 2019 at 02:29AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Sri Mulyani Komentari Poyuono yang Ajak Tak Bayar Pajak"

Post a Comment

Powered by Blogger.