Sekretaris Ditjen Pendidikan Islam Kemenag Imam Safei, dalam Rapat Koordinator Perguruan Tinggi Penyelenggara (PTP) Beasiswa Studi di Bogor, mengatakan pendaftaran beasiswa rencananya akan dibuka pada 5 sampai 31 Mei 2019.
"Sesuai kesepakatan dengan PTP [perguruan tinggi penyelenggara] mitra, pendaftaran dibuka 5 sampai 31 Mei," ungkapnya, dikutip CNBC Indonesia, Sabtu (4/5/2019).
Kemenang telah menjalin kerja sama dengan 36 PTP, terdiri dari 17 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dan 19 Perguruan Tinggi Umum (PTU).
PTP PTKIN antara lain UIN Yogyakarta, UIN Sunan Ampel, UIN Bandung, dan UIN Semarang. Sementara PTP dari PTU antara lain UGM, ITS, dan Universitas Padjadjaran.
![]() |
Imam Safei mengatakan, acara koordinasi antara Kemenag dengan PTP Mitra sangat penting karena terkait kelancaran dan output dari program 5000 Doktor Dalam Negeri.
"Rakor PTP Mitra ini harus dimaknai pengabdian, karena kita akan sibuk mengurusi banyak hal, mulai dari pendaftaran, seleksi administrasi, ujian tulis dan wawancara, pencairan anggaran, mengontrol studi agar tepat waktu, dan sampai komplain peserta penerima beasiswa," tuturnya.
Program 5000 Doktor adalah program unggulan Ditjen Pendidikan Islam yang diluncurkan secara resmi pertama kali oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Desember 2014.
Tujuan program ini ialah untuk meningkatkan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan di lingkungan Perguruan Tinggi Keagamaan Islam melalui pendidikan S3 di berbagai perguruan tinggi berkualitas. Sebelumnya sudah dibuka pendaftaran program beasiswa 5000 Doktor Luar Negeri Kementerian Agama pada 15 Februari 2019. (tas)
http://bit.ly/2J0Av0y
May 04, 2019 at 04:30PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Program Beasiwa 5000 Doktor Dibuka! Mau Daftar?"
Post a Comment