Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian ESDM Agung Pribadi menjelaskan, kunjungan kerja tersebut dilakukan untuk mendorong dan memastikan 2 hal utama dalam pelaksanaan IUPK OP PTFI, yaitu tata kelola lingkungan yang sesuai dengan roadmap yang telah ditetapkan.
"Yang kedua, terkait penyelesaian fasilitas pemurnian (smelter) di Indonesia dalam waktu 5 tahun setelah IUPK OP diterbitkan," ujar Agung melalui keterangan resminya, Senin (20/5/2019).
Selain itu, lanjut Agung, Jonan juga berkesempatan untuk mengunjungi salah satu fasilitas operasi tambang tembaga milik Feeeport-McMorran di Morenci, Arizona.
Kunjungan ke Morenci, tambahnya, dilakukan untuk melihat standar serta kelayakan fasilitas operasi tambang Freeport McMoRan yang akan menjadi standar pelaksanaan operasi tambang PTFI sebagai salah satu perusahaan tambang kelas dunia (world class mining company).
Adapun, Jonan tidak datang sendirian. Kunjungan ke Freeport ditemani oleh rombongan, salah satunya tim dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK).
Sebagaimana diketahui, PT Freeport Indonesia saat ini merupakan pemegang IUPK Operasi Produksi yang mayoritas sahamnya telah dimiliki Indonesia melalui PT Inalum (Persero).
![]() |
[Gambas:Video CNBC]
(gus/gus)
http://bit.ly/2EiHAW4
May 20, 2019 at 06:06PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tagih Komitmen Smelter, Jonan Sambangi Bos Freeport ke AS"
Post a Comment