Search

Dukung Inacraft, BNI Kembangkan Ekonomi Kreatif Nasional

Jakarta, CNBC Indonesia - Pameran kerajinan tangan terbesar di Asia tenggara, BNI Inacraft 2019 telah diselenggarakan. Acara tahunan yang diselenggarakan ke-21 kalinya ini disebut berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

"Untuk memanjakan pengunjung, ada aplikasi BNI Inacraft yang bisa diunduh di ponsel. Aplikasi ini untuk promosi, informasi, jadwal per hari, semua bisa dilihat di aplikasi," kata Direktur Retail Banking PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), Tambok Setiawati kepada CNBC Indonesia.

Pameran yang diselenggarakan akhir April lalu ini memang menarik banyak pengunjung. Tahun 2018, setidaknya ada lebih dari 160 ribu pengunjung yang datang ke Inacraft.

Tahun ini, ditargetkan ada 180 ribu pengunjung yang hadir. Dengan banyaknya pengunjung tersebut, BNI selaku sponsor utama juga telah menyiapkan kemudahan lainnya, berupa mesin Electronic Data Capture (EDC) yang akan memudahkan transaksi selama pameran.

"Ada 1350 tenant dan EDC ada lebih dari itu, EDC di Inacraft ada 1600 unit," katanya lagi.

Di antara banyaknya tenant tersebut, 10 diantaranya adalah binaan BNI yang tergabung dalam Rumah Kerajinan BUMN (RKB). Selain itu, 16 diantaranya adalah debitur BNI. Banyaknya tenant yang tergabung, BNI optimis target penjualan Inacraft tahun ini sebesar Rp 60 miliar bisa tercapai.

"Sales tahun lalu Rp 40 miliar, tahun ini targetnya naik. Rasanya itu bisa tercapai," ungkapnya.

BNI sendiri sudah 14 tahun atau tepatnya sejak 2005 menjadi bagian dari Inacraft. Hal ini dilakukan karena BNI mendukung pemerintah, terutama untuk kemajuan ekonomi sosial, khususnya untuk UMKM, melalui pemberdayaan ekonomi kreatif nasional. Fungsi BNI dalam Inacraft sendiri sebagai agent of development.

"Maksudnya adalah di mana perannya untuk pendampingan, pelatihan, termasuk juga permodalan. Kita terus menerus melakukan itu. Dan di Inacraft kita berikan panggung sendiri untuk binaan kita termasuk RKB, termasuk juga debitur kita. Semoga mereka masih meningkat, dan menjadi pemain tangguh tak hanya di Indonesia," tutupnya.

Saksikan Video Berpotensi Besar, BNI Dorong Industri Kreatif

[Gambas:Video CNBC]

(dob)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2GX8Z0B
May 03, 2019 at 08:43PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Dukung Inacraft, BNI Kembangkan Ekonomi Kreatif Nasional"

Post a Comment

Powered by Blogger.