Search

Terima Kasih Saham Telkom dkk, IHSG Selamat dan Nomor 2 di Asia

Jakarta, CNBC Indonesia - Pasar saham tanah air diterpa tekanan jual sedari pagi hari. Pada pembukaan perdagangan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) jatuh 0,36% ke level 6.349,92. Namun, perlahan tetapi pasti, IHSG bisa membalikkan keadaan.

Per akhir sesi 1, IHSG menguat 0,05% ke level 6.375,69. Per akhir sesi 2, penguatan IHSG menjadi kian tinggi yakni sebesar 0,44% ke level 6.401,08.

IHSG menguat kala indeks saham kawasan Asia lainnya ditransaksikan bervariasi. Penguatan sebesar 0,44% sudah cukup untuk menjadikan IHSG indeks saham dengan kinerja terbaik kedua di Asia. Kinerja IHSG hanya kalah dari indeks Sensex (India) yang menguat hingga 0,78%.

Saham-saham yang berkontribusi signifikan dalam mendorong kenaikan IHSG di antaranya: PT Telekomunikasi Indonesia Tbk/TLKM (+2,09%), PT Gudang Garam Tbk/GGRM (+3,69%), PT Astra International Tbk/ASII (+1,32%), PT Bank Danamon Tbk/BDMN (+4,68%), dan PT Bank Central Asia Tbk/BBCA (+0,45%).

Kabar positif pada perdagangan hari ini datang dari pernyataan Presiden AS Donald Trump bahwa Presiden China Xi Jinping akan berkunjung ke Gedung Putih dalam waktu dekat. Kemungkinan besar, tujuannya adalah untuk menyegel kesepakatan dagang kedua negara.

Sebelumnya Trump sudah sering mengatakan bahwa jika AS dan China mampu mencapai kesepakatan dagang, pertemuan dirinya dengan Xi akan dilakukan untuk urusan finalisasi.

Namun di sisi lain, pelaku pasar menilai bahwa pertemuan Trump dengan Xi masih bisa dibatalkan. Pasalnya, ada tahapan sulit yang harus dilewati terlebih dahulu. Pada 30 April mendatang, delegasi AS akan bertandang ke Beijing guna menggelar negosiasi dagang lanjutan dengan China.

Dalam pernyataan tertulisnya yang dirilis Selasa (23/4/2019) malam waktu setempat atau Rabu (23/4/2019) pagi waktu Indonesia, Gedung Putih mengatakan Kepala Perwakilan Dagang AS Robert Lighthizer dan Menteri Keuangan Steven Mnuchin akan memimpin delegasi AS.

Dalam pertemuan pekan depan, isu-isu krusial yang selama ini sulit sekali untuk dipecahkan seperti pencurian hak kekayaan intelektual dan transfer teknologi secara paksa akan kembali dibahas.

Jika sampai negosiasi pekan depan berjalan tak mulus, bukan tak mungkin Xi akan batal bertandang ke AS dan damai dagang yang sudah sangat-sangat diharapkan pelaku pasar menjadi sirna, atau setidaknya kembali mundur.

Selain itu, rilis data ekonomi di Jepang yang mengecewakan ikut membuat investor di bursa saham regional melakukan aksi jual. Pada hari ini, produksi industri periode Maret 2019 (pembacaan awal) diumumkan jatuh 4,6% secara tahunan, jauh lebih dalam ketimbang konsensus yang memperkirakan penurunan sebesar 0,6% saja, seperti dilansir dari Trading Economics.

Tingkat pengangguran Jepang periode Maret 2019 diumumkan di level 2,5%, di atas konsensus yang sebesar 2,4%, seperti dilansir dari Trading Economics. Capaian tersebut juga melonjak dari posisi Februari yang sebesar 2,3%.

Mengingat status Jepang selaku negara dengan nilai perekonomian terbesar ketiga di dunia setelah AS dan China, tentulah tekanan bagi perekonomian Jepang akan berdampak negatif terhadap perekonomian dunia. (ank/hps)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2IJBJNu
April 27, 2019 at 12:01AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

1 Response to "Terima Kasih Saham Telkom dkk, IHSG Selamat dan Nomor 2 di Asia"

  1. KABAR BAIK!!!

    Nama saya Lady Mia, saya ingin menggunakan media ini untuk mengingatkan semua pencari pinjaman agar sangat berhati-hati, karena ada penipuan di mana-mana, mereka akan mengirim dokumen perjanjian palsu kepada Anda dan mereka akan mengatakan tidak ada pembayaran di muka, tetapi mereka adalah penipu , karena mereka kemudian akan meminta pembayaran biaya lisensi dan biaya transfer, jadi berhati-hatilah terhadap Perusahaan Pinjaman yang curang itu.

    Perusahaan pinjaman yang nyata dan sah, tidak akan menuntut pembayaran konstan dan mereka tidak akan menunda pemrosesan transfer pinjaman, jadi harap bijak.

    Beberapa bulan yang lalu saya tegang secara finansial dan putus asa, saya telah ditipu oleh beberapa pemberi pinjaman online, saya hampir kehilangan harapan sampai Tuhan menggunakan teman saya yang merujuk saya ke pemberi pinjaman yang sangat andal bernama Ms. Cynthia, yang meminjamkan saya pinjaman tanpa jaminan sebesar Rp800,000,000 (800 juta) dalam waktu kurang dari 24 jam tanpa konstan pembayaran atau tekanan dan tingkat bunga hanya 2%.

    Saya sangat terkejut ketika saya memeriksa saldo rekening bank saya dan menemukan bahwa jumlah yang saya terapkan dikirim langsung ke rekening bank saya tanpa penundaan.

    Karena saya berjanji bahwa saya akan membagikan kabar baik jika dia membantu saya dengan pinjaman, sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman dengan mudah tanpa stres atau penipuan

    Jadi, jika Anda memerlukan pinjaman apa pun, silakan hubungi dia melalui email nyata: cynthiajohnsonloancompany@gmail.com dan atas karunia Allah, ia tidak akan pernah mengecewakan Anda dalam mendapatkan pinjaman jika Anda mematuhi perintahnya.

    Anda juga dapat menghubungi saya di email saya: ladymia383@gmail.com dan Sety yang memperkenalkan dan memberi tahu saya tentang Ibu Cynthia, ini emailnya: arissetymin@gmail.com

    Yang akan saya lakukan adalah mencoba untuk memenuhi pembayaran cicilan pinjaman saya yang akan saya kirim langsung ke rekening perusahaan setiap bulan.

    Sepatah kata cukup untuk orang bijak.

    ReplyDelete

Powered by Blogger.