Search

Unggul Quick Count, Jokowi: Harap Bersabar Tunggu Hasil KPU

Jakarta, CNBC Indonesia - Calon presiden pasangan nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) meminta semua masyarakat Indonesia bersabar menunggu hasil pemilihan presiden resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Meskipun hasil versi quick count Jokowi unggul, dirinya meminta untuk menunggu hasil perhitungan resmi dari Komisi Pengelenggara Pemilu (KPU).

"Indikasi exit poll dan quick count kita lihat semuanya kota harus bersabar menunggu penghitungan KPU secara resmi," kata Jokowi, saat menyampaikan pernyataan di Djakarta Theater, Rabu (17/04/2019).


Pada kesempatan yang sama, Jokowi juga menyampaikan terikasi kepada KPU, Bawaslu dan DKPP (Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu) yang sudah menyelenggarakan pemilu dengan baik.

"Terimakasih juga kita sampaikan kepada TNI-Polru yang telah mengamankan semuanya sehingga berjalan baik," tambah Jokowi.

Berikut hasil quick count pada pukul 17.00 WIB di 5 lembaga survei Jokowi-Ma'ruf Vs Prabowo-Sandi :

  • Litbang Kompas : 54,17% Vs 45,83% (Total Suara Masuk : 69,92%)
  • LSI Denny JA : 55,14% Vs 44,86%

 (Total Suara Masuk : 87,40%)
  • Indo Barometer : 54,20% Vs 45,80%

 (Total Suara Masuk : 69,60%)
  • Median : 53,78% Vs 46,22% (Total Suara Masuk : 44,80%)
  • Kedai Kopi : 51,59% Vs 46,12% (Total Suara Masuk : 63,45%)

Saksikan Video Jokowi Unggul dalam Elektabilitas

[Gambas:Video CNBC]

(hps/dob)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2VRxBxR
April 18, 2019 at 12:14AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Unggul Quick Count, Jokowi: Harap Bersabar Tunggu Hasil KPU"

Post a Comment

Powered by Blogger.