
Pada Rabu (20/3/2019) pukul 14:00 WIB, US$ 1 dibanderol Rp 14.185. Rupiah menguat 0,28% dibandingkan posisi penutupan perdagangan hari sebelumnya dan menyentuh posisi terkuat sejak 7 Maret.
Kala pembukaan pasar, rupiah menguat 0,1%. Selepas itu, penguatan rupiah tergerus dan bahkan sempat habis.
Namun itu tidak lama karena rupiah mampu kembali masuk ke jalur hijau. Bahkan rupiah penguatan rupiah semakin mantap.
Jika penguatan ini bertahan hingga penutupan pasar, maka rupiah akan menguat selama 4 hari beruntun. Andai kejadian, maka akan menjadi rantai penguatan terpanjang sejak 22-28 Januari lalu.
Rupiah masuk kelompok elit mata uang Asia yang berhasil menguat terhadap dolar AS. Selain rupiah, anggota kelompok ini adalah rupee India dan ringgit Malaysia.
Namun di antara 3 mata uang tersebut, rupiah bukan yang terkuat. Rupee menjadi mata uang terbaik Asia dan rupiah menyusul tepat di belakangnya.
Berikut perkembangan nilai tukar dolar AS terhadap mata uang utama Benua Kuning pada pukul 14:06 WIB:
(BERLANJUT KE HALAMAN 2)
(aji/aji)
https://ift.tt/2Yac0Cv
March 20, 2019 at 09:34PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Berkat 'Uang Panas', Rupiah Dorong Dolar ke Bawah Rp 14.200"
Post a Comment