Search

Wow! Film Captain Marvel Raup Pendapatan Rp 2,2 T


Film pertama superhero wanita yang ada di Marvel Cinematic Universe (MCU) ini diprediksi bisa meraup pendapatan US$ 125 juta atau sekitar Rp 1,75 triliun (asumsi kurs Rp 14.000/dolar AS) secara konservatif.

Namun, setelah Kamis dan Jumat lalu, dengan pencapaian positif di Box Office, The Walt Disney Company yang memiliki Marvel, berharap film tersebut bisa mengantongi antara US$ 145 juta (Rp 2 triliun) hingga US$ 155 juta (Rp 2,2 triliun).


Beberapa analis bahkan meramalkan bahwa film itu bisa mengumpulkan pundi uang hingga US$ 195 juta (Rp 2,7 triliun) Perhitungan pendapatan akhir belum akan rampung hingga Senin depan, tetapi Disney akan mengungkapkan perkiraan pendapatan yang lebih akurat pada Minggu ini setelah film itu diputar pada Sabtu malam.
Antara preview film pada Kamis dan penayangan pada Jumat lalu, Captain Marvel telah menghasilkan pendapatan US$ 61,4 juta (Rp 878 miliar) di AS, memperkuat posisinya masuk dalam 7 film MCU yang mampu unjuk gigi di hari pertama penayangan, di belakang tiga film seperti Avengers, Black Panther, Captain America: Civil War, dan Iron Man 3.

Captain Marvel akhirnya muncul dalam setahun setelah film Avengers: Infinity War memasuki episode terakhir atau cliffhanger. Ini memicu anggapan bahwa 
pahlawan wanita adalah pahlawan super paling kuat dan satu-satunya yang bisa menghadapi penjahat, Thanos, musuh terbesar para Avengers.

Pada Selasa lalu, menjelang peluncuran Captain Marvel, Fandango, perusahaan tiket di AS miik NBCUniversal (induk CNBC) melaporkan bahwa film tersebut, akan dibintangi aktris Brie Larson yang terkenal dalam film thriller Room. Kabar ini sontak menarik penonton dan sukses menjual tiket tertinggi sejak Avengers: Infinity War, dan ini melampaui film Black Panther.

Pencapaian presale ini sangat mengesankan mengingat Carol Danvers, tokoh fiktif yang diperankan Larson, adalah karakter yang relatif tidak dikenal oleh pembaca non-komik.

Secara internasional, film ini meraup pendapatan US$ 127 juta (Rp 1,8 triliun) termasuk US$ 34,3 juta (Rp 490 miliar) dari penayangan di China.
(tas)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2H9muga
March 10, 2019 at 06:29PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Wow! Film Captain Marvel Raup Pendapatan Rp 2,2 T"

Post a Comment

Powered by Blogger.