Search

Hati-hati, Ini 10 Kecelakaan Kereta Sejak Juli 2018

Jakarta, CNBC Indonesia - Tergulingnya kereta KRL Commuter Line di Kebun Pedes, antara Stasiun Cilebut-Bogor pada Minggu pagi, (10/3/2019), pukul 10.15 WIB hari ini tentu menyisakan duka tersendiri bagi keluarga korban luka-luka dan masyarakat sekitar.

Apalagi kecelakaan ini juga membuat aktivitas para pengguna Commuter Line rute Jakarta ke Bogor atau sebaliknya juga terganggu seharian ini. Kerugian operator PT Kereta Commuter Indonesia (KCI), anak usaha PT KAI (Persero) juga tentu tak sedikit.

Secara historis, berikut penelusuran CNBC Indonesia terhadap 10 kecelakaan terakhir kereta api baik jarak jauh yang dioperasikan KAI maupun Jabodetabek milik KCI, dikompilasikan dari berbagai sumber. 

12 Februari 2019
Dua pria bermotor tewas disambar kereta di perlintasan tanpa palang pintu, Kecamatan Sreseh, Probolinggo (Jatim). KA Mutiara Timur.

23 Januari 2019
Pelajar SMP dan motornya tewas tersambar KA di perlintasan tanpa palang pintu, Kecamatan Pucuk, Lamongan, Jatim. KA Maharani.

15 Januari 2019
Pelajar SMP tewas tertabrak kereta di perlintasan tanpa palang Desa Datinawong, Lamongan (Jatim).


9 Januari 2019
Sebanyak 5 penumpang Mitsubishi L300 tewas di perlintasan tanpa palang pintu, Kecamatan Beji, Pasuruan, Jatim. KA Jayabaya.

3 Januari 2019
Driver ojek online terluka akibat terserempet kereta di Kecamatan Candi, Sidoarjo (Jatim). KA Jenggala.

2 Januari 2019
Satu orang penumpang mobil pick-up pembawa gas elpiji tewas setelah ditabrak kereta, dua orang lain di mobil tak sadarkan diri termasuk supir. Kecamatan Sukorejo, Pasuruan (Jatim).

11 Desember 2018
Anggota TNI Yonkav 7 meninggal setelah motornya dibawa melawan arah dan tertabrak kereta di perlintasan di Jl Latumeten, Jakbar.

28 Oktober 2018
Seorang lelaki tewas tertabrak kereta di KM 223 Stasiun Tandes, Surabaya. 28 Okt-18.
 

14 Agustus 2018
Wanita pengendara sepeda tewas tertabrak kereta di Wonokromo, Surabaya. KA Lempuyangan. 14 Agus-19.
 

3 Juli 2018
Dua pengendara motor tewas tertabrak kereta karena menerobos palang pintu, di Jl Bung Tomo, Surabaya (Jatim). KA Bangun Karya. 3 Jul-18.
 

10 Kecelakaan Kereta Terakhir Foto: KRL Anjlok (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Dari daftar tersebut, mayoritas kecelakaan disebabkan oleh kombinasi antara kelalaian pelintas dan perlintasan tanpa palang pintu.  
Untuk itu diharapkan pengguna jalan untuk selalu memperhatikan kedatangan kereta sebelum melewati perlintasan yang tidak memiliki palang pintu. Selain itu, KAI semestinya dapat terus memperbaiki pintu perlintasan agar ditutup atau dilengkapi tanda-tanda yang memaksa pemakai jalan lebih berhati-hati ketika lewat.
 

Belum lagi adanya kesengajaan dari pengguna jalan yang menerobos atau memaksakan diri untuk melewati pintu perlintasan meskipun sudah ditutup petugas, dan pengendara yang masih di bawah umur berpotensi meningkatkan risiko kecelakaan di jalan.

TIM RISET CNBC INDONESIA

(irv/tas)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2tWkrDz
March 11, 2019 at 12:54AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hati-hati, Ini 10 Kecelakaan Kereta Sejak Juli 2018"

Post a Comment

Powered by Blogger.