Namun, jika dibandingkan dengan Bulan Desember 2018 atau month-to-month/ mtm, jumlah wisman menurun 17,6%.
"Penurunan ini pola musiman karena di Desember [high season] mengalami kenaikkan, sehingga di Januari turun," ujar Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Yunita Rusanti, Jumat (1/3/2019).
Yunita menjelaskan, wisman ke Indonesia paling banyak menggunakan transportasi udara, dengan jumlah yang mencapai 743.095 kunjungan. Sedangkan transportasi lain seperti laut dan darat masing-masing mencapai 223.053 dan 190.068 kunjungan.
Lantas, wisman asal negara mana saja sih yang suka berkunjung ke Indonesia?
1. Tiongkok, wisman asal negara tirai bambu ini jumlahnya mencapai 176.334 orang pada Bulan Januari 2019. Angka ini bahkan meningkat 15,23% ketimbang Bulan Januari tahun 2018.
2. Malaysia, meski mengalami penurunan sebesar 13,79% pada Bulan Januari 2019, wisman dari negara tetangga Indonesia ini masih tinggi, mencapai 159.714 orang.
3. Timor Leste, sama seperti Malaysia, wisman dari Timor Leste juga turun 12,29%, sehingga pada Bulan Januari 2019 ini jumlahnya menjadi 142.306 orang.
4. Singapura, berbeda dengan Malaysia dan Singapura yang jumlah wisman ke Indonesia-nya mengalami penurunan, wismal asal negara ini justru naik 10,26% dari Januari 2018, mencapai 118.813 orang.
5. Australia, kunjungan wisman dari rumah Kangoroo dan Koala ini ternyata naik 9,23% di Bulan Januari 2019, menjadi 106.871 orang.
Saksikan paparan target 20 juta wisman tahun ini di bawah ini:
[Gambas:Video CNBC]
(gus)
https://ift.tt/2Tp8XXn
March 01, 2019 at 08:09PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Januari 2019, Turis China Paling Sering Wisata ke RI"
Post a Comment