Search

Perlambatan Ekonomi Dunia Menghantui Bursa Singapura

Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa saham Singapura pada perdagangan pagi ini cenderung stagnan dengan penguatan terbatas. Investor masih menghitung ulang dampak perlambatan ekonomi dunia pada 2019.

Indeks Straits Times pada pukul 09.30 waktu setempat naik tipis 0,03% ke level 3.213,73 atau bertambah 1,04 poin. Investor masih menyimak arah pertumbuhan ekonomi dunia.

Kemarin investor yang sudah sempat sangat yakin dengan prospek damai dagang AS-China, tapi seakan tersambar petir. Ternyata masih ada risiko kesepakatan dagang bisa gagal, dan dua kekuatan ekonomi terbesar di bumi kembali terlibat perang dagang.

Merespons pernyataan Lighthizer, investor berbondong keluar dari aset-aset berisiko di Asia. Arus modal pun kembali menyemut di instrumen aman seperti dolar AS.

Selain itu, perkembangan di Wall Street yang kurang menggembirakan. Merahnya Wall Street bisa membuat mood pelaku pasar di Asia jelek saat memulai perdagangan dan bertahan sepanjang hari.

Sentimen kedua adalah aura perlambatan ekonomi global yang semakin terasa. Selain perlambatan ekonomi di AS, data-data lain menunjukkan hal yang serupa.

Di negara berkembang, situasinya tidak lebih baik. Pertumbuhan ekonomi Brasil pada 2018 tercatat 1,1%, sama seperti 2017. Sementara pada kuartal IV-2018, ekonomi Negeri Samba tumbuh 1,1% YoY, melambat dibandingkan kuartal sebelumnya yaitu 1,3% YoY.

Kemudian pertumbuhan ekonomi India pada kuartal IV-2018 adalah 6,6%, laju paling lambat dalam lima kuartal terakhir. Angka ini juga di bawah ekspektasi pasar yang memperkirakan 6,9%, juga di bawah target pemerintah 7%.

Lalu di China, angka Purchasing Managers Index (PMI) manufaktur pada Februari adalah 49,2. Angka di bawah 50 menunjukkan aktivitas manufaktur mengalami kontraksi. Ini menjadi kontraksi selama 3 bulan berturut-turut.

Suasana ekonomi global yang gloomy, ditambah prospek damai dagang AS-China yang menjauh, bisa menjadi pendorong pelaku pasar untuk tetap bermain aman seperti kemarin. Jika ini kembali terjadi, maka IHSG dkk mesti bersiap untuk tertekan lagi.
  (hps)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2T50dGs
March 01, 2019 at 03:32PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perlambatan Ekonomi Dunia Menghantui Bursa Singapura"

Post a Comment

Powered by Blogger.