
IHSG ditransaksikan di zona merah kala mayoritas bursa saham utama di Asia justru ditransaksikan menguat: indeks Shanghai naik 1,91%, indeks Hang Seng naik 0,65%, dan indeks Kospi naik 0,08%. Sementara itu, indeks Nikkei turun 0,18% dan indeks Straits Times turun 0,23%.
Pada perdagangan Senin (25/2/2019), sejumlah sekuritas memiliki pertimbangan sentimennya masing-masing. Rekomendasi sahamnya juga beragam dan layak disimak, sebagai berikut:
Mega Capital Sekuritas - IHSG Melemah Terbatas
IHSG ditutup melemah 0,56% di level 6.501 pada penutupan perdagangan menjelang akhir pekan lalu. Tujuh dari sembilan indeks sektoral mengalami pelemahan, dipimpin oleh sektor industri dasar dan kimia (-1,66%) dan sektor properti (-0,86%). Pelemahan ini terjadi di tengah ekspektasi kenaikan harga batu bara sebagai imbas dari laporan tentang larangan China terhadap impor batu bara Australia yang dapat mempengaruhi produsen semen Indonesia. Selama sepekan, IHSG menguat 1,76% dan asing mencatatkan net buy sebesar Rp 79,22 Miliar. Hari ini, Senin (25/2/2019), bursa regional diprediksi menguat, IHSG fluktuatif melemah terbatas (6,470-6,540)
Saham pilihan:
UNTR
PTRO
ASII
EXCL
MNC Sekuritas - IHSG Masih Lanjutkan Koreksi
Akhir pekan lalu IHSG ditutup melemah tipis sebesar 0,6% ke level 6.501. MNC Sekuritas memperkirakan IHSG telah menyentuh level koreksi minimal pada wave (ii) dari wave (v) di level 6,481, apabila IHSG mampu menembus level 6.552 maka koreksi pada wave (ii) terkonfirmasi selesai dan berpotensi menguat untuk membentuk wave (iii) dari wave (v) ke level 6,610. Akan tetapi apabila IHSG belum dapat menembus 6.552, maka IHSG masih berpotensi terkoreksi dengan level ideal di 6.444. IHSG diprediksi bergerak pada level support: 6.478, 6.455 dan resistance: 6.552, 6.610.
Saham pilihan:
AALI
ASRI
ERAA
BJBR
Panin Sekuritas - IHSG Berpotensi Menguat
Akhir pekan lalu IHSG gagal menguat, walaupun secara teknikal sudah berhasil menembus resistance 6.520 yang pada tiga hari perdagangan sebelumnya sulit ditembus. Namun berhasilnya IHSG bertahan pada level 6.501 dan terjadinya reakumulasi pada saham-saham blue chips khususnya perbankan dan tambang malah mengindikasikan masih banyaknya peluang di pasar. Sentimen eksternal datang dari penguatan DJIA (Dow Jones) terkait damai dagang. Hari ini IHSG berpotensi menguat dalam range 6.470 - 6.520.
Saham pilihan:
ADRO
BKSL
GIAA
GMFI
Pilarmas Investindo Sekuritas - IHSG Lanjutkan Pelemahan
Pada perdagangan hari Jumat 22/02/2019 IHSG ditutup melemah 36,39 poin atau - 0,56% ke level 6.501. Sektor industri perdagangan dan pertambangan memberikan kontribusi kenaikan terbesar pada perdagangan pekan lalu. Investor asing mencatatkan penjualan bersih sebesar Rp 114,9 miliar. Secara teknikal, Pilarmas Sekuritas memproyeksikan IHSG berpotensi melanjutkan penurunan dan diperdagangkan pada rentang harga 6.478-6.527 untuk perdagangan hari ini.
Saham pilihan:
PGAS
RALS
ITMG
SMGR (tas)
https://ift.tt/2SWks9u
February 25, 2019 at 03:50PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Siap Tempur di Awal Pekan? Simak Rekomendasi Saham Broker Ini"
Post a Comment