Jakarta, CNBC Indonesia - Perusahaan asuransi asal Inggris, Standard Life Aberdeen Plc (SL Aberdeen), melepas kepemilikan saham PT Mustika Ratu Tbk (
MRAT).
Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia, pada 24 Januari 2019, Standard Life Aberdeen melepas sebanyak 2,28 juta saham Mustika Ratu pada harga Rp 169,29/saham.
Nilai transaksi atas pelepasan saham tersebut mencapai Rp 386,62 juta. Dari penjualan tersebut, jumlah kepemilikan Standard Life Aberdeen berkurang menjadi 4,89% atau sebanyak 20,93 juta saham.
Sebelumnya persentase kepemilikan saham Standard Life pada saham Mustika Ratu sebanyak 5,42% atau 23,22 juta saham.
Berdasarkan penjelasan pihak Operation Standard Life Aberdeen, tujuan penjualan saham Mustika Ratu merupakan bagian open market sale.
Mustika Ratu merupakan perusahaan komestika merek nasional yang sudah tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak 27 Juli 1995. Per September 2018, saham terbesar MRAT dimiliki PT Mustika Satu Investama 71,26%, sisanya Mellon S/A Investors PAC International 8,91%, dan publik 19,83%. (hps/tas)
Let's block ads! (Why?)
http://bit.ly/2S9Uvmq
February 04, 2019 at 08:56PM
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Voltron, Eh BI: Defender of Rupiah[unable to retrieve full-text content]
Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS sudah tidak melemah di p… Read More...
Ada Sinyal Bagus dari OPEC, Harga Minyak Terbang Tinggi
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga minyak melesat lebih dari 1% atas respon terhadap hasil pertemuan p… Read More...
Duh, IHSG Was-was Dilingkupi Katalis Negatif Hari Ini
Jakarta, CNBC Indonesia - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin ini (20/5/2019)… Read More...
Tunggu Hasil Pilpres 22 Mei, IHSG Belum Kuat NanjakJakarta, CNBC Indonesia - Sepanjang pekan lalu Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) belum pernah mengu… Read More...
Astra Akuisisi Tol Surabaya-Mojokerto, BTN Rombak Direksi
Jakarta, CNBC Indonesia - Sepekan terakhir, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) belum beranjak dari … Read More...
0 Response to "Aberdeen Lepas Saham Mustika Ratu, Ada Apa?"
Post a Comment