Trump dijadwalkan akan berpidato Selasa malam pukul 21.00 atau Rabu pukul 9.00 WIB.
Indeks acuan Nikkei 225 naik 0,39% sementara indeks Topix bertambah 0,28% di awal perdagangan, AFP melaporkan.
Dini hari tadi, indeks-indeks utama Wall Street ditutup naik tajam akibat mengilapnya kinerja emiten dan harapan baik investor yang menantikan pidato Trump.
Dow Jones Industrial Average ditutup naik 0,68%, S&P 500 bertambah 0,47%, dan Nasdaq Composite melompat 0,74%.
Para investor menantikan petunjuk dalam pidato tersebut, termasuk mengenai perseteruan dagang AS dengan China, CNBC International melaporkan.
"Kami mengharapkan nada yang optimistis terkait keinginan Presiden Trump untuk mencapai kesepakatan, namun kami tetap cemas kabar-kabar ini sepertinya akan berputar di sekitar masalah verifikasi atau pelaksanaan," tulis analis kebijakan publik di Raymond James, Ed Mills, dalam catatan risetnya. (prm)
http://bit.ly/2UMkxZR
February 06, 2019 at 02:43PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bursa Jepang Menguat Nantikan Pidato Trump"
Post a Comment