Search

Hadiah Rp20 Juta dan Makan Gratis, Grab Gelar Lomba Food Review

Jakarta, CNBC Indonesia - GrabFood bersama restoran cepat saji Eatlah menggelar kompetisi video food review dengan hadiah puluhan juta dan makan gratis selama 1 tahun.

Kompetisi yang bertajuk "Jadi Foodie Sejati" ini akan berlangsung selama 6 minggu mulai 19 Februari 2019 hingga 31 Maret 2019. Dari kompetisi akan dipilih 5 orang pemenang yang akan diumumkan pada 12 April 2019.

"Melalui kompetisi video 'Jadi Foodie Sejati' yang diselenggarakan GrabFood, kami memberikan kesempatan bagi para pelanggan yang terpilih untuk menjadi food reviewer di akun Instagram GrabFood Indonesia selama sebulan dan memenangkan beragam hadiah menarik," papar Mediko Azwar, Marketing Director Grab Indonesia, Selasa (19/2/2019).


Cara mengikuti kompetisi ini cukup mudah. Pertama, peserta memesan menu favorit dari Eatlah. Kemudian, peserta membuat video ulasan dengan durasi maksimum 30 detik dan upload ke GrabDaily melalui widget Video dalam aplikasi Grab.

Video yang telah diunggah dan lolos seleksi akan dapat diakses para pengguna Grab di Jabodetabek melalui aplikasi Grab untuk memperoleh Likes. Peserta juga dapat membagikan video Anda melalui media sosial untuk meningkatkan jumlah Likes dalam aplikasi Grab. Kompetisi ini ditutup pada 31 Maret 2019.

Nah, 5 video dengan Likes terbanyak akan memperoleh hadiah berupa saldo OVO sebesar Rp 3 juta dan berkesempatan menjadi food reviewer GrabFood selama satu bulan.

Satu pemenang akan mendapatkan hadiah tambahan berupa saldo OVO Rp 5 juta. Satu video favorit pilihan GrabFood & Eatlah akan mendapatkan hadiah berupa gratis makan Eatlah selama 1 tahun.

Saksikan video cara menonton film streaming di aplikasi Grab

[Gambas:Video CNBC]

(dob/dob)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2DUcdQU
February 20, 2019 at 01:15AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Hadiah Rp20 Juta dan Makan Gratis, Grab Gelar Lomba Food Review"

Post a Comment

Powered by Blogger.