Apa lagi jika perang dagang berlanjut, karena dapat membuat pelambatan yang lebih tajam. Demikian penjelasan Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) seperti dikutip dari Reuters.
Indikator triwulanan WTO, gabungan dari tujuh pendorong perdagangan, menunjukkan angka 96,3, yang merupakan angka terlemahnya sejak Maret 2010, dan menandakan penurunan dari 98,6 pada November. Angka di bawah 100 menandakan ada tren penurunan pertumbuhan dalam perdagangan.
"Kehilangan momentum yang berkelanjutan ini menyoroti pentingnya upaya untuk mengurangi ketegangan perdagangan, yang jika digabungkan dengan risiko politik yang terjadi terus-menerus dan volatilitas keuangan, dapat memicu perlambatan ekonomi yang lebih luas," tulis WTO dalam sebuah pernyataan.
WTO pada September lalu memproyeksikan pertumbuhan perdagangan global akan melambat menjadi 3,7% pada 2019, turun dari perkiraan 3,9% pada 2018. Tetapi, WTO juga mengatakan mungkin akan ada pelambatan yang lebih curam atau rebound dalam pertumbuhan yang hasilnya tergantung pada langkah-langkah kebijakan yang diambil.
Indikator triwulanan tersebut didasarkan pada volume perdagangan barang dagangan pada triwulan sebelumnya, pesanan ekspor, angkutan udara internasional, output pelabuhan peti kemas, produksi dan penjualan mobil, serta komponen elektronik dan bahan baku pertanian.
"Indeks untuk pesanan ekspor (95,3), angkutan udara internasional (96,8), produksi dan penjualan mobil (92,5), komponen elektronik (88,7) dan bahan baku pertanian (94,3) telah menunjukkan penyimpangan terkuat dari tren, mendekati atau melampaui posisi terendah sebelumnya sejak krisis keuangan," tulis WTO.
![]() |
Ketegangan perdagangan internasional dapat memanas bulan depan jika AS dan China meningkatkan perang tarif mereka. Sebuah langkah yang dapat membawa dampak negatif bagi sistem perdagangan dunia, menurut badan perdagangan PBB, UNCTAD.
Putaran baru perundingan AS-China akan berlangsung di Washington pada Selasa. Perundingan akan dilanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi di akhir pekan ini, kata Gedung Putih, Senin. Negosiasi di Washington diadakan setelah putaran pembicaraan di Beijing pekan lalu.
![]() |
http://bit.ly/2SZrglY
February 20, 2019 at 03:47AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Peringatan WTO: Perdagangan Global Mulai Melambat"
Post a Comment