Jakarta, CNBC Indonesia - Investor mulai masuk ke pasar pasar saham dalam negeri setelah melihat perekonomian global yang cenderung ke arah positif. Pada penutupan sesi I, Senin (18/2/2019), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melompat 1,2% ke level 6.466.
Dari sisi analisis teknikal, penguatan yang terjadi pada IHSG hari ini dikarenakan IHSG sudah memasuki level jenuh jual (
oversold), jika melihat dari kaca mata indikator bersifat momentum
stochastic slow.
Secara teknikal, IHSG menunjukan tanda-tanda mengakhiri koreksi tren minor dengan membentuk pola short white candle disertai gap up sangat tinggi hingga 0,61%.
 Sumber: Refinitiv
|
Dalam hal pergerakan, IHSG tampak mulai menunjukkan kecenderungan akan menguat karena bergerak di atas rata-rata nilainya dalam lima hari (
moving average five/MA5) dan menuju rata-rata nilai di atas sepuluh puluh hari (MA20).
Penguatan tersebut didorong sektor finansial yang memberikan sumbangan poin tertinggi hingga 23 poin dan sektor konsumer sebesar 16 poin terhadap penguatan IHSG.
Secara persentase, sektor aneka industri memimpin penguatan dengan kenaikan 2,49%. Maklum saja sektor aneka industri kinerjanya masih tertinggal dan menjadi satu-satunya sektor yang pertumbuhannya minus dari awal tahun.
Adapun level penghalang kenaikan (resistance) yang berpotensi menghalangi laju IHSG yakni berada di level 6.475. Peluang menutup perdagangan hari ini di zona hijau terbuka lebar dengan level 6.425 sebagai penahan penurunan (support).
TIM RISET CNBC INDONESIA (yam/tas)
Let's block ads! (Why?)
http://bit.ly/2DQLUe9
February 18, 2019 at 08:46PM
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Mayoritas Harga Komoditas Indonesia Turun dalam Sepekan
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga komoditas yang banyak diproduksi Indonesia sepanjang pekan lalu men… Read More...
Mengintip Pertemuan Spesial Trump dan Kaisar Baru Jepang[unable to retrieve full-text content]
Presiden Trump disambut oleh Naruhito, Kaisar Jepang, dan ist… Read More...
Jepang 'Masuk Angin', Rupiah Masih Dekat dengan Zona Merah
Jakarta, CNBC Indonesia - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) masih menguat… Read More...
Rudiantara Pilih Melarang, Negara Ini Malah Blokir Total VPNJakarta, CNBC Indonesia - Penggunaan Virtual Private Network (VPN) tiba-tiba melonjak tajam setelah … Read More...
H-9 Lebaran: Harga Cabai, Daging, dan Bawang Merah LompatJakarta, CNBC Indonesia - Memasuki H-9 Hari Raya Lebaran, harga sejumlah bahan pokok dan komoditas p… Read More...
0 Response to "Sesi 2, IHSG Masih Nyaman di Zona Hijau"
Post a Comment